Sabtu, 24 April 2010

Wawancara B2C di London School Radio

Salam,

Bertepatan dengan Hari Bumi yang berlangsung di tanggal 22 April 2010. Bike To Campus mendapat kesempatan untuk siaran di London School Radio di Kampus B London School Public Relation yang dapat didengar diseluruh dunia melalui streaming melalui situsnya.



Dengan format acara wawancara, kita B2C mendapatkan 2 jam siaran di acara KB(Kong-kow Bareng) LSPR Radio. Kita pun memperkenalkan latar belakang terbentuknya Bike To Campus, kegiatannya, dan cerita-cerita lain terkait B2C sendiri.



Selama berlangsungnya siaran ternyata ada hal lucu yang terjadi, salah satu teman kita ternyata menemukan "kembaran" di London School Public Relation dan sempat menjadi topik disiaran waktu itu.



Karena bertepatan dengan Hari Bumi, maka kita B2C merayakannya dengan melakukan nite ride sesaat setelah wawancara di LSPR Radio dengan rute Sudirman - Bund.HI - Taman Menteng. Sekitar 13 teman-teman yang hadir waktu itu bersama-sama kita berkampanye ditengah malam Jakarta.



Dan dari kegiatan malam itu, telah terbentuk beberapa keputusan dan ide untuk melakukan kampanye ke kampus-kampus lainnya. Dan target kita selanjutnya adalah IKJ. Jadi, tetap siaga dan jangan sampai kelewatan kegiatan kita selanjutnya.

Lets act beyond green by using our bike to campus.
Trims.

Selengkapnya...

B2C Hadir di Kelap-Kelips 4

Salam,

Seperti biasa ditiap bulan, pasti ada acara nite ride salah satu kampanye Bike To Work yang dinamakan Kelap-Kelips. Dan dibulan ini, tepatnya 16 April 2010 telah dilaksanakannya Kelap-Kelips untuk ke-empat kalinya. Pada Kelap-Kelips kali ini, di atur oleh Robek(Rombongan Bekasi).


Dengan rute Bundaran HI - Carefour MT Haryono para peserta Kelap-Kelips yang mencapai ratusan orang bersama-sama gowes ditengah kemacetan Jakarta. Walau rutenya cukup jauh, tapi antusias peserta tetap tinggi terbukti dengan semangatnya para peserta mengikuti rute hingga akhir.




Kelap-Kelips 4 ini bisa dibilang acara yang paling sukses dalam sisi kampanye dan paling banyak barang gratisannya :) disponsori oleh Pocari Sweat dan Carefour, acara ini menjadi lebih meriah.

Bike To Campus tentu selalu mendukung kegiatan dari B2W, dan pada malam Kelap-Kelips 4 waktu itu kita B2C mendapat kesempatan untuk diliput oleh Tim Jakarta Bersepeda JakTV. Tinggal kita tunggu saja kapan kita akan tayang di TV.


Sampai jumpa di Kelap-Kelips 5
Trims.

Selengkapnya...

Kamis, 15 April 2010

B2C Numpang Eksis di Fatigon Fun Bike

Salam,

Sudah tahu kan kalau Bike To Campus Indonesia pada tanggal 11 April 2010 kemarin hadir dalam acara fun bike Fatigon di Senayan, Jakarta. Untuk sekian kalinya, kita ngeksis untuk memperkenalkan diri. Di booth B2C ini kita melakukan penjualan merchandise B2C seperti stiker, pin, gantungan kunci dan lain-lain.



Dan ternyata respon para pengunjung booth B2C cukup antusias dengan hadirnya komunitas mahasiswa bersepeda. Mereka memang kebanyakan belum mengetahui keberadaan B2C namun mereka sangat mendukung komunitas kita ini, dibuktikan dengan cukup banyaknya penjualan merchandise yang telah kita lakukan kemarin Minggu.



Bagi yang ingin memiliki merchandise B2C Indonesia, silahkan datang saja ke booth B2C atau cek halaman merchandise di website B2C. Untuk yang sudah memesan kaos B2C, kemungkinan kaos bisa di ambil saat Car Free Day bulan April ini.

Sampai jumpa dikegiatan selanjutnya.
Lets act beyond green by using our bike to campus

Selengkapnya...