Kamis, 15 April 2010

B2C Numpang Eksis di Fatigon Fun Bike

Salam,

Sudah tahu kan kalau Bike To Campus Indonesia pada tanggal 11 April 2010 kemarin hadir dalam acara fun bike Fatigon di Senayan, Jakarta. Untuk sekian kalinya, kita ngeksis untuk memperkenalkan diri. Di booth B2C ini kita melakukan penjualan merchandise B2C seperti stiker, pin, gantungan kunci dan lain-lain.



Dan ternyata respon para pengunjung booth B2C cukup antusias dengan hadirnya komunitas mahasiswa bersepeda. Mereka memang kebanyakan belum mengetahui keberadaan B2C namun mereka sangat mendukung komunitas kita ini, dibuktikan dengan cukup banyaknya penjualan merchandise yang telah kita lakukan kemarin Minggu.



Bagi yang ingin memiliki merchandise B2C Indonesia, silahkan datang saja ke booth B2C atau cek halaman merchandise di website B2C. Untuk yang sudah memesan kaos B2C, kemungkinan kaos bisa di ambil saat Car Free Day bulan April ini.

Sampai jumpa dikegiatan selanjutnya.
Lets act beyond green by using our bike to campus

blog comments powered by Disqus